Sabtu, 05 Desember 2015

12 Tanda Kamu Punya Bakat Sebagai Calon Pengusaha,Bukan Cuma Karyawan Biasa

Menjadi atasan sekaligus anak buah untuk dirimu sendiri bukanlah hal yang mudah diwujudkan. Tapi jika kamu sudah mendedikasikan dirimu untuk berwirausaha, itulah yang harus kamu lakukan. Kamu perlu mempertaruhkan segalanya untuk memulai usaha: uang, tabungan, semua waktu, dan kreativitasmu. Seringkali orang-orang terdekatmu juga tidak mengerti mengapa kamu harus memilih jalur yang penuh pengorbanan tersebut jika sebenarnya kamu dapat mendapatkan pekerjaan bagus dengan gaji yang terjamin.
Kalau kamu mendapati dirimu dalam situasi tersebut, mungkin kamu memang tidak ditakdirkan untuk bekerja kepada siapapun kecuali dirimu sendiri. Nah, sebelum memutuskan jalan mana yang akan kamu ambil baca dulu nih 12 ciri pengusaha tulen.

1. Kamu Tidak Menyukai Ide Bahwa Kamu Mungkin Akan Berakhir Dengan Pilihan Hidup Yang Salah

o-TEEN-LOOKING-OUT-CAR-WINDOW-facebook 

Masa muda adalah waktu dimana kamu harus membuat banyak keputusan penting yang akan membentuk hidupmu di kemudian hari. Banyak dari kita yang membuat keputusan tanpa benar-benar mempertimbangkannya dengan matang. Banyak juga yang hanya ‘mengikuti arus’ dan mengambil semua peluang yang ada di hadapan kita. Dengan begitu kita dengan mudah terperangkap dalam pekerjaan dan gaya hidup yang tidak kita inginkan.
Jika kamu adalah orang yang dengan cara apapun ingin menghindari kesalahan tersebut maka kamu mungkin memang terlahir dengan jiwa pengusaha. Kamu tidak akan hanya menunggu kesempatan yang akan datang, kamu justru akan berusaha membuat kesempatan tersebut. Kamu juga tidak akan berlama-lama berkutat dengan kehidupan yang jelas-jelas tidak membuatmu bahagia. Kamu akan terus mencari apa yang akan membuatmu terpenuhi, jika tidak ada kamu akan berusaha menciptakannya.


2.Kamu Tidak Akan Puas Dengan Memenuhi Ekspektasi Orang Lain, Kamu Harus Benar-Benar Memilih Jalanmu Sendiri

 

914-article-3ccceff688330a86ae32783ce 

Kamu memilih untuk melakukan hal yang paling baik bagimu, bukan hal yang diharapkan orang lain darimu. Kamu percaya bahwa kamu-lah orang yang paling tepat untuk bertanggung jawab secara penuh terhadap segala keputusanmu, bukan orang lain. Kamu juga ingin menghindari menyalahkan orang lain atas keputusan hidupmu. Karena bisa saja setelah mengikuti arahan mereka, ternyata kamu tidak menemukan kebahagiaan.
Perilaku ini membuktikan bahwa kamu benar-benar mengenal dirimu sendiri. Masukan orang tua atau orang terdekatmu tetap saja jadi sumber pertimbangan yang penting, namun keputusan akhir benar-benar hanya berada di tanganmu, karena kamu-lah orang yang paling mengetahui apa yang terbaik untukmu.



3.Kamu Ingin Bekerja Demi Menemukan Panggilan Hidup, Bukan Semata Mengejar Jenjang Karir

Kamu menginginkan lebih dari sekedar menaiki tangga jabatan untuk akhirnya menjalani masa pensiun dalam kehidupanmu. Kamu ingin apa yang kamu lakukan tiap harinya benar-benar mendefinisikan dirimu yang sebenarnya bukan target atau tujuan perusahaan. Semua orang bisa saja mendapatkan pekerjaan dan mendapatkan gaji. Namun tidak semua orang bisa membangun usaha dari nol. Dan kamu ingin menjadi satu dari segelintir orang yang mendapat panggilan hidup tersebut. Untuk hidup tiap harinya berusaha mewujudkan mimpimu sendiri, bukan mimpi orang lain.


4. Kamu Tidak Takut Menanggung Risiko Yang Lebih Besar Untuk Dapat Bermimpi Lebih Tinggi

 

Bawa dirimu menjelajahi puncak tertinggi 

 Pada saat masuk, orang-orang yang bekerja di perusahaan sudah mendapatkan gambaran jenjang karier mereka. Jika mereka bekerja dengan baik dan konsisten secara bertahap mereka akan mendapatkan kenaikan jabatan. Jika gagal pun, mereka dapat melamar ke perusahaan lain. Jika pola hidup yang minim risiko dan penghargaan tersebut tidak menarik bagimu, berarti kamu memiliki keberanian untuk memimpikan hal yang tidak terbatas.
Dengan menjadi pengusaha, kamu dapat mengembangkan usahamu sejauh ide dan kreativitasmu membawa. Tapi kamu juga akan selalu paham bahwa semakin tinggi mimpimu maka akan semakin tinggi risiko yang perlu diambil. Jika kamu memahami hal tersebut dan tidak takut akan risiko dan kegagalan di depan, maka kamu memang ditakdirkan untuk memimpin usahamu sendiri.


5. Kamu Juga Punya Keinginan Untuk Menyebarluaskan Kebahagiaanmu Pada Orang Lain

image 

Kamu tidak akan puas hanya dengan mendapatkan cek gaji per bulan untuk digunakan sendiri, justru kamu baru merasa puas saat bisa menciptakan lapangan pekerjaan untuk orang lain. Kamu akan lebih bahagia saat dapat menyebarluaskan kesejahteraan yang berasal dari hasil ciptaan tanganmu.
Kamu menyadari, semua orang di berbagai belahan duni selalu membutuhkan pekerjaan. Dengan menjadi pngusaha dan membuka lapangan kerja, artinya kamu tidak akan hanya dapat berguna untuk dirimu sendiri tapi juga untuk orang lain yang membutuhkan.


6. Kamu Memiliki Pengertian Sendiri Mengenai Makna Kesuksesan

D2 

Jika kamu bekerja untuk orang lain, ukuran keberhasilanmu dalam pekerjaan juga ditentukan oleh orang tersebut. Namun jika kamu tidak nyaman dinilai kinerja dan ditentukan kesuksesannya oleh orang lain, barang kali kamu memang terlahir bukan untuk jadi karyawan.
Bukan pujian dari atasan yang membuatmu merasa cukup, melainkan ketika kamu bisa mencapai kebahagiaanmu versi pribadi. Kebahagiaan karena kamu dapat menjalani hidupmu sesuai dengan kemauanmu. Mencukupi kebahagiaan versi personal sulit diwujudkan oleh orang-orang yang tidak bekerja untuk dirinya sendiri.


7. Kamu Ingin Membuktikan Bahwa Kamu Dapat Berhasil Dengan Menjadi Diri Sendiri

Mark Zuckerberg 

Kamu percaya bahwa kamu adalah orang terpenting dalam kehidupanmu. Maka dari itu kamu tidak ingin menghabiskan hari-harimu tunduk pada sistem atau tujuan orang lain. Kamu ingin membuktikan bahwa tujuanmu juga penting untuk mendapatkan prioritas dan direalisasikan.
Jika selama ini kamu tak peduli pada anggapan orang lain atas dirimu, enggan memikirkan harus berpakaian apa dan berbicara macam apa agar menyenangkan hati orang lain — barangkali kamu memang terlahir sebagai calon pengusaha. Bukan sekedar karyawan biasa.

8. Kamu Selalu Berusaha Menciptakan Pilihan Terbaik Dari Opsi Yang Mungkin Belum Ada

 flying_kite__by_juneaux 

 

Kamu tidak akan berpuas hati dengan harus memilih dari kesempatan yang telah terbuka untukmu. Jika memilih, mungkin kamu tinggal berusaha keras dalam pilihanmu tersebut. Tapi siapa coba yang bisa menjamin bahwa apa yang membuatmu bahagia memang ada di pilihan-pilihan yang disodorkan kepadamu? Jika kamu memang terlahir sebagai wirausahawan, kamu akan berusaha sekuat tenaga untuk mencari tahu apa yang terbaik untukmu.
Keingintahuan adalah modal terbesar dari seorang pengusaha. Dengan keingintahuan yang besar kamu dapat mejelajahi area usaha yang sebelumnya belum tereksplorasi orang lain. Walaupun mungkin dalam prosesnya, kamu akan menemui banyak rintangan karena menempuh jalan yang sebelumnya belum pernah diambil orang lain. Tapi jika berhasil, kamu juga akan mendapatkan kepuasan dan penghargaan yang tidak terkira.


9. Kamu PunyaGambaran Ideal Tentang Lingkungan Kerja yang Kondusif, dan Sangat Ingin Mewujudkannya

Word Best Office Invironment 

Selama ini kamu sering kesal karena merasa lingkungan kantormu tak kondusif untuk meningkatkan produktivitas. Birokrasi berbelit yang sering terjadi dalam sebuah instansi justru memperlambat ritme kerja. Dalam otakmu, kamu sesungguhnya punya solusi bagi masalah itu dan benar-benar ingin mewujudkannya.
Jika dorongan ini terus kamu rasakan, bisa jadi kamu memang tak cocok bekerja jadi karyawan. Coba pikirkan pilihan untukresignkemudian membangun kerajaan bisnismu sendiri.


10. Saat Melihat Kesuksesan Orang Lain, Kamu Berpikir: “Mereka Saja Bisa, Kenapa Aku Tidak?”

Success_kid-other 

Kamu adalah orang yang meyakini bahwa faktor utama keberhasilan usaha adalah kerja keras, talenta yang dihadiahkan dari Tuhan. Melihat cerita-cerita orang sukses, kamu justru akan berpikir jika mereka bisa sukses maka kamu juga bisa. Tiap harinya orang dapat melakukan hal-hal hebat. Kamu yakin bahwa kamu adalah orang yang juga punya kemampuan untuk dapat melakukan kehebatan itu.



11. Bagimu, Kebanggan Adalah Saat Kamu Mendapatkan Penghargaan Yang Ditentukan Oleh Usahamu Sendiri

Style: "Portrait B&W - high key" 

Jika bekerja di bawah orang lain, pendapatan kita ditentukan oleh sistem atau keputusan mereka. Mungkin kita memang akan terus mendapatkan gaji yang sama tiap bulan, tidak peduli seberapa rajin atau malasnya kita bulan itu. Namun jika kamu adalah orang yang lebih memilih untuk mendapatkan penghargaan yang setara dengan muatan kerjamu mungkin kewirausahaan memang sudah mengalir di darahmu.
Dengan menjadi pemimpin dari usahamu sendiri kamu tidak dapat mengandalkan simpanan perusahaan untuk menyediakaan gaji yang sama untuk kamu tiap bulannya. Kamu akan benar-benar mengerti bahwa hanya kerja keras dan kegigihanmu yang akan menentukan besarnya pendapatanmu. Itu tidak apa-apa karena paling tidak hal tersebut benar-benar mencerminkan usahamu bukan orang lain.


12. KamuTidak Menyukai Ide Tentang Menggantungkan Masa Tua Pada Uang Pensiun. Kelangsungan Hidup di Masa Depan Sudah Seharusnya Menjadi Tanggung Jawabmu

richard_necker_cup_tennis_group 

Jika kamu tidak menyukai ide mendapatkan uang pensiunan yang hanya sepertiga gaji atau mengandalkan tabungan seumur hidupmu, mungkin kamu harus beralih menjadi pengusaha. Dengan menciptakan usahamu sendiri, kamu akan dapat menyaksikan usahamu tersebut dilanjutkan dan berkembang menjadi semakin besar. Kamu juga dapat menyediakan masa depan untuk anak-anakmu jika mereka ingin melanjutkan usahamu.
Karena kamu-lah nahkoda dari kapal tersebut, kamu akan dapat menentukan sendiri kapan kamu ingin berhenti dan menyerahkan tuas pengendalinya. Atau jika kamu ingin tetap bekerja seumur hidup pun, tidak akan ada yang bisa melarang. Kamu tidak akan berhenti berkarya karena batasan usia.




Writer : Hardiana Noviantari

 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 

Senin, 23 November 2015

KISAH ORANG YANG SELAMAT BERTAHAN HIDUP TERAPUNG DI LAUTAN SAMUDERA

Jauh dari sanak saudara atau teman bahkan kekasih dalam kehidupan kita sungguh merana dan sakit sekali rasanya. Hal hal indah yang sering kita lakukan, walaupun bertengkar akan terasa indah di kenangan kita.  Mungkin itulah yang kita rasakan jika kangen seseorang karena berjauhan tempat tinggal.  Berbeda dengan hal tersebut diatas, beberapa kisah dibawah ini mereka terpisah dari keluarganya karena hal yang tidak disengaja. Mereka terdampar di lautan tanpa ada seorangpun yang bisa menolong. Bayangkan terkatung katung di tengah samudra dengan waktu yang lama tanpa saudara bahkan kekasih. Untuk mengetahui kisah mereka dan bagaimana mereka bisa hidup.


Troy Driscoll Dan Josh Long

 www.anehdidunia.com


Troy Driscoll (15) dan sahabatnya Josh Long (17) memutuskan untuk pergi dengan kapal untuk memancing ikan di perairan Carolina Utara. Mereka berangkat tanpa memperhatikan peringatan bendera akan gelombang tinggi yang dipasang di pantai. Belum berapa lama melaut, gelombang tinggi menyeret kapal mereka jauh ke tengah. Bahkan ketika mereka berusaha mendayung sekuat tenaga, mereka malah semakin terseret menjauh. Keduanya akhirnya harus bertahan di dalam kapal kecil tanpa bekal air, makanan atau peralatan lain selain alat pancing. Mereka tak punya petunjuk arah, dan tersesat tanpa harus tahu ke mana mereka pergi.
Di mana-mana mereka hanya melihat air dan sinar matahari. Selama enam hari mereka terjemur sinar matahari, tidak minum dan mereka juga tak berani masuk ke dalam air karena takut ancaman ikan hiu. Mereka hanya bertahan dengan berburu ubur-ubur sebagai makanan. Pada hari ke enam, setelah mengirimkan pesan lewat botol kepada keluarganya, tim penyelamat datang. Mereka dilarikan ke rumah sakit dengan kondisi luka bakar sinar matahari yang parah dan dehidrasi. Kondisi mereka sangat mengenaskan, bahkan dokter mengatakan, mereka bisa saja tak akan bertahan hidup bila pertolongan tak segera datang.
 
 
 
 
Kisah Amanda Thorns Dan Dennis White
 
 www.anehdidunia.com



Amanda Thorns (25), ayahnya Willie (64) dan sahabat ayahnya Dennis White (64) memutuskan berlayar ke Cape Cod 6 November 2012 silam. Amanda seringkali berlayar dengan ayahnya di daerah tersebut, namun kali ini ia berinisiatif untuk bergerak ke laut yang lebih dalam dan menuju Bermuda. Sekitar jam 12 siang, mendadak gelombang tinggi datang disertai badai. Mereka akhirnya bertahan dengan menurunkan jangkar, berharap bahwa kapal mereka bisa selamat. Selama empat hari, badai tak kunjung berhenti. Sang kapten, Willie, keluar ke dek untuk mencoba melakukan sesuatu selagi anaknya, Amanda tidur. Tak disangka, gelombang besar menghempas dan membuat tubuhnya jatuh terlilit tali. Tiang kapalpun terhempas jatuh ke laut.
Dennis dan Amanda berusaha kembali menolong ayahnya, namun hasilnya nihil. Ayahnya hilang terbawa gelombang laut yang ganas bak monster. Mereka kemudian berusaha menunggu badai mereda dan menaikkan jangkar, berlayar kembali dan berharap ada pertolongan. Beberapa kali mereka berusaha mencari pertolongan, namun tak ada yang menjawabnya. Sedikit demi sedikit perahu bergerak tak tentu arah. 10 hari setelah badai merenggut ayahnya, Amanda menembakkan pistol suar. Kali ini sebuah tanker besar melihat tanda permintaan pertolongan mereka. 21 November, mereka berhasil sampai di Bermuda, dalam kondisi berduka atas kematian ayahnya, namun masih bersyukur karena mereka berhasil selamat.
 
 
 
Terombang Ambing Memakai Icebox
www.anehdidunia.com 
 
23 Agustus 2012 silam, sebuah perahu nelayan asal Thailand membawa 20 orang penumpang di dalamnya. Mendadak kapal tersebut pecah dan mulai tenggelam. Sebagian besar penumpangnya dipaksa berpisah dengan kemungkinan tak akan pernah bertemu lagi. Dua orang berhasil masuk ke icebox, kotak yang biasa mereka gunakan untuk menyimpan ikan, ketika perahu mereka tenggelam. Icebox tersebut mengapung dan membawa mereka mereka pergi entah ke mana.
Beruntunglah saat itu angin muson membawa mereka berlayar. Disertai hujan yang memberikan mereka air segar untuk minum setiap hari. Mereka mengapung berbekalkan ikan segar yang tersisa di dalam icebox, dan itulah yang mereka gunakan untuk makan selama terapung di laut hingga 17 Januari 2013. Mereka beruntung karena sebuah tim yang sedang berpatroli dan menemukan mereka. Keduanya segera diberi pertolongan karena mengalami dehidrasi, kelaparan serta luka bakar sinar matahari yang sangat parah.
 
 
 
Kisah Terapung 3 Pemuda Pulau Fiji
 
www.anehdidunia.com 
 
 
Samu Perez (15), Filo Filo (15) dan Edward Nasau (14) pergi berlayar dari ke Atafu Atoll ke rumah. Namun perahu kecil mereka tersesat tersapu oleh arus kuat. Mereka diperkirakan tewas setelah dalam radius 1000 km persegi tim SAR mencari keberadaan mereka. Orang tua, bersama 500 keluarga dan teman-teman mereka berkabung dan mengadakan upacara peringatan kematian untuk mereka. Sementara itu, ketiganya malah terapung di lautan luas. Bertahan dengan mengandalkan ikan mentah, dan camar yang mendarat di kapal mereka.
Mereka juga menadah air hujan melalui terpal perahu. Sayangnya, hujan tidak datang setiap hari, dan dua hari sebelum mereka ditemukan, mereka terpaksa minum air laut. Kondisi mereka sangat mengenaskan, dehidrasi parah, kelaparan dan luka bakar akibat sinar matahari di seluruh tubuh. Mereka ditemukan terapung di atas 1600 km Atol Fiji. Dalam 50 hari terapung, mereka benar-benar berusaha keras untuk hidup. Keluarga mereka menyambut mereka dengan gembira dan rasa syukur, karena tak pernah membayangkan mereka akan selamat.
 
 
 
Kisah Steven Callahan
 
www.anehdidunia.com 
 
 
Steven Callahan adalah seorang anggota angkatan laut yang berencana berlayar dari kepulauan Canary melintasi samudera Atlantik ke Bahama. Ia berlayar dengan perahu pribadinya. Seminggu dalam perjalanan, perahunya rusak parah karena cuaca buruk dan sesuatu yang tidak diketahui (diduga ikan paus). Ia terpaksa meninggalkan kapal dan berhasil menyelamatkan diri dengan persediaan darurat berupa rakit penyelamat, kantong tidur, makanan, jatah air, grafik navigasi, speargun dan sebuah flare serta stills solar (alat kondensasi air laut menjadi air minum segar). Ia memanfaatkan semua perbekalan yang dimiliki, memancing dengan menggunakan tangan dan tombak dan mengonsumsi ikan mahi-mahi, ikan harimau serta ikan terbang.
Ia menggunakan stills solar untuk mendapatkan air segar setelah bekal airnya habis. Suatu hari, ketika ia mencoba memancing dengan tombak, ikan yang ia pancing kabur dan tombang justru mengenai rakitnya. Tabung karet di bawah rakit robek dan menyisakan lubang besar. Mustahil rakitnya dapat berdiri seperti semula. Sahabat anehdidunia.com Steven mencoba memperbaiki dengan peralatan seadanya. Dan pada hari 76, ia melihat daratan pertama kalinya. Diselamatkan oleh nelayan, ia kemudian dibawa ke rumah sakit setempat. Ia menghabiskan waktu sebulan untuk memulihkan kondisinya, dan menumpang kapal melalui Hindia barat.
 
 
 
Kisah Jose Salvador Alvarenga
  www.anehdidunia.com 
 
Seorang pria yang selamat setelah terdampar di laut selama 438 hari terpaksa berbicara dengan jasad temannya, untuk melawan kesepian yang menyiksa yang dialaminya. Pada Januari 2014, Jose Salvador Alvarenga, seorang nelayan dari El Salvador, terdampar di sebuah pulau terpencil di Samudera Pasifik. Dia terseret ombak setidaknya 5.500 mil setelah badai menghantam perahu yang dinaikinya. Ditemukan dalam keadaan basah kuyup, sangat kurus, penuh luka dan berjenggot lebat, Alvarenga selamat setelah bertahan hidup selama 14 bulan. Namun, temannya Ezequiel Cordoba meninggal setelah dua bulan hidup hanya mengandalkan pada air hujan, burung dan kura-kura.
Alvarenga kemudian menceritakan kembali pengalamannya terdampar dan bertahan hidup di laut tersebut kepada Jonathan Franklin yang menulis tentang dirinya berjudul 438 Days. Menurut Alvarenga, kesehatan Cordoba mulai menurun drastis setelah sakit akibat minum urine sendiri, makan daging mentah dan mulai menolak makanan. Menggambarkan kepanikan yang dialami ketika menyadari temannya itu sedang sekarat, Alvarenga berteriak: "Jangan tinggalkan aku sendiri! Kamu harus berjuang untuk hidup! Apa yang akan aku lakukan di sini sendirian?" Setelah kematian Cordoba, Alvarenga mulai berbicara dengan jasad temannya itu untuk membunuh kesepian yang melandanya.
Alvarenga menuturkan bagaimana dia menanyakan berbagai hal kepada jasad Cordoba dan menjawabnya sendiri. Lama-lama apa yang dia lakukan itu meningkat menjadi halusinasi, sampai Alvarenga baru menyadarinya enam hari kemudian bahwa ia telah berbicara dengan mayat Cordoba. Perahu Alvarenga yang terdampar di pulau terpencil bernama Ebon Atol ditemukan oleh nelayan yang melintas. Kisahnya menarik perhatian internasional dan banyak yang takjub bagaimana dia bisa melarikan diri dari kematian setelah kekurangan makanan satu tahun lebih.
 
 
 
 

Jumat, 10 Juli 2015

Wisata Kuliner # Warung Italia # Seminyak, Bali

LOKASI
Jalan Kunti 1 Seminyak Bali

 
 FASILITAS
 
Pesan Antar
Makan di tempat
Alkohol Tersedia
Ber-AC
Wifi
Tempat duduk di luar
 
 
JAM BUKA
11 PM until 12.30 AM 
 
 
TELEPON
(0361) 737437
 
 
JENIS MASAKAN
Itali 











HERE IS THE MENU
 
 










 
 
 
 
 
 
REVIEW 
 
Adi Gunawan Rachman
 
Karena saya pecinta pasta dan makanan italia, tempat ini wajib banget dicoba. Tempatnya biasa banget tapi makanannya enak semua. Konsepnya sama seperti warteg, tapi makanannya khas italia semua. Favorit disini, baked potatoes, lasagna gulung sama daging cincangnya yang enaaaak bgt. Harga gak usah khawatir, sangat terjangkau  



Iga Thary
 
  I love pizza and this one is one of famous restaurant in Seminyak serving variety of pizza. The price also reasonable. You may come at night for dinner.


Icha Rissa
 
I love italian food.
Price are reasonable..
Variety of food..
The place is so strategic,and always full..
They have a family big pizza and you have try try that.. 
 
 
Pritta Lupita
 
Here is the cheapest pasta ever!!! Taste so goooooowwwwd, i mean extremely deliciousssssssssooo! Happy tummy!! Their macaroni, baked potato & beef mushroom sauce are so yummyyyyyyy!

P.S: their toilet is just creepppppyyyy hehehe but it's okay! :p  



Kamis, 09 Juli 2015

Manusia Boneka Di Dunia

Boneka Barbie adalah boneka yang paling terkenal di dunia. Memiliki figure wanita yang sangat sempurna, bermata besar dan indah, hidung mancung kecil, bibir sempurna, pinggang kecil dan dada besar. Hampir sama juga dengan tokoh kartun anime dari Jepang yang sudah merajai dunia kartun di seluruh dunia. Gambaran wanita anime tidak jauh berbeda dengan boneka Barbie.

Kesempurnaan fisik boneka ini yang akhirnya menjadi obsesi bagi beberapa orang untuk mendapatkan kesempurnaan tubuh seperti boneka pujaannya. Ada beberapa yang mempermak bagian tubuhnya , ada juga yang mengandalkan teknik make up untuk menipu pandangan. Namun demikian, beberapa gadis yang ingin menyerupai boneka ini sangat konsisten menjalani gaya hidupnya sebagai boneka. Jadilah mereka manusia boneka di dunia.

Berikut beberapa orang yang menjadi manusia boneka yang paling terkenal di dunia :


WANG JIAYUN









Gadis remaja keturunan Tionghoa memang sudah terlihat sangat cantik. Memiliki wajah yang sempurna dengan mata besar dan wajah yang mungil. Dengan bobot 42 kg, Wang Jiayun memiliki tinggi 164cm. Lahir di Kowloon Hong Kong SAR, dia saat ini tinggal di Shenzhen provinsi Guangdong, Cina. Dengan teknik makeup yang sempurna, Wang Jiayun mampu mengubah wajahnya menjadi sangat cantik dan sempurna seperti tokoh anime kartun Jepang.



VENUS PALERMO







Venus Palermo atau lebih dikenal dengan sebutan Venus Angelic, menjadi terkenal pertama dari dunia maya. Venus adalah seorang gadis 15 tahun yang mendapatkan popularitas besar di Internet untuk tutorialnya di YouTube tentang bagaimana agar terlihat seperti boneka hidup. Venus Angelic memiliki 78 video pada dirinya halaman resmi YouTube – mulai dari tutorial makeup dan kuku seni untuk menari dan cosplay. Angelic telah berdandan seperti boneka selama dua tahun terakhir. Ia terinspirasi oleh budaya anime Jepang setelah tinggal di Jepang selama beberapa tahun. Melihat malaikat yang menyerupai karakter anime perempuan Jepang, dengan mata besar dan kulit mulus walaupundia bukan dari keturunan Jepang. Selain pintar ternyata Venuspun menguasai 5 bahasa : Spanyol, Jepang, Inggris, Perancis dan Jerman.


   


DAKOTA ROSE 






Dakota Rose atau lebih dikenal Kotakoti menjadi fenomena terutama di negara-negara Asia seperti Jepang dan China. Bahkan, dia memiliki tampilan berkarakter anime, baik dalam makeup pakaian dan rambut. Fitur wajahnya kecil, mata besar berbinar biru, hidung kecil, dan bibir merah muda mengkilap. Sama seperti Venus Angelic, Dakota Rose juga memiliki video tutorial kecantikan di Youtube.




Anastasiya Sphagina 







Gadis Ukraina berumur 19 tahun ini sangat menyukai karakter anime kartun Jepang. Sangat menyukai hingga ia memutuskan untuk menjadikan dirinya boneka hidup yang cantik. Dengan bantuan tat arias dan operasi plastik Anastasiya mengubah dirinya menjadi kartun hidup yang sangat cantik. Dengan memiliki rambut hitam, alis tipis , operasi plastik hingga tubuhnya menjadi kurus seperti tokoh karakter dan bantuan make up, Anastasiya rela menghabiskan waktu lebih lama untuk penampilan. Beberapa sumber mengatakan Anastasiya masih ingin mengoperasi matanya untuk mendapatkan mata besar seperti tokoh pujaannya.




Valeria Lukyanova 








Mungkin wanita ini yang sedang hangat-hangatnya dibicarakan di seluruh dunia. Dengan perubahan besar di tubuhnya, Valeria menjalani operasi plastic untuk payudaranya, operasi facelift, sedot lemak sehingga memiliki lekuk tubuh sempurna langsing. Valerie sendiri memiliki halaman di facebook. Valeria memiliki 155 pelanggan mengikuti profilnya di situs jaringan sosial. Model Ukraina inipun sudah menarik perhatian dunia fashion Amerika. Baru-baru ini Valeria melakukan foto shot untuk majalah V edisi ‘Girl Power’ yang menampilkan foto dan kisah hidupnya. 


 

Rabu, 08 Juli 2015

Tanda Lahir Paling Unik dan Aneh

Katanya sih semua manusia itu berbeda dan punya keunikan masing-masing. Sidik jari dan daun telinga misalnya. Dua bagian dalam tubuh manusia ini berbeda-beda, dan bisa juga dibilang sebagai identitas si empunya. Begitu juga dengan tanda lahir. Punya tanda lahir kecil-kecil dan ada di tempat yang gak keliatan sama orang sih gak masalah ya. Tapi kalo tanda lahirnya kayak gini, kayaknya butuh lebih dari kata unik untuk mendeksripsikannya ya.