Minggu, 17 Mei 2015

Hidangan Terakhir Narapidana Hukuman Mati

Hukuman Mati. sudah mendengarnya saja, kita bisa berasumsi pasti yang dilakukan oleh si narapidana sangat berat, akan tetapi mereka juga seorang manusia biasa, yang hanya punya orientasi berbeda dan mempunyai sedikit perbedaan dari rata-rata masyarakat. Dalam artikel kali ini, saya akan membahas sedikit makanan terakhir yang disantap beberapa tahanan sebelum akhirnya mereka dieksekusi mati. Seorang fotografer bernama Heny Hargreaves “menciptakan ulang” apa-apa saja yang diminta para tahanan sebagai hidangan terakhirnya. Foto-foto ini kami lansir ulang dari situs pribadi sang fotografer di Henryhargreaves.com


1. Teresa Lewis, Minta Dihidangi Ayam Dan Kacang Polong









"Teresa Lewis adalah seorang kriminil berumur 41 tahun. Dia dihukum karena terlibat kasus pembunuhan dan perampokan. Akhirnya, Teresa dijatuhi hukuman mati dengan cara disuntik cairan beracun. Sebelum menjemput ajal, Terese meminta hidangan terakhir berpa ayam goreng, kacang polong dengan mentega di atasnya, pie apel dan minuman soda.
  





2. Ronnie Lee Gardner, Makan Sambil Menonton Lord of The Ring





"Pria berumur 49 tahun yang berasal dari Utah ini dihukum akibat tindak perampokan dan dua pembunuhan yang dia lakukan. Sebelum dia meniggal, Ronnie meminta menu spesial di menjelang hari kematiannya.

Dia meminta ekor lobster,steak, pie apel, es krim vanila dan memakan semua hidangan itu sambil menonton trilogi Lord of The Ring. Ronnie Lee Gardner mati ditangan angkatan khusus yang melakukan tembakan mati.



 3.  Victor Feguer, Hanya Minta Sebuah Zaitun



"Pria ini dihukum mati di usia yang sangat muda, 28 tahun. Pria asal Iowa ini dihukum mati atas tindakan penculikan dan pembunuhan. Dia meninggal dengan suntikan mati ke dalam tubuhnya.

Hidangan terakhir yang diminta Victor sangatlah sederhana. Dia meminta sebutir buah zaitun. Victor mengatakan bahwa dia ingin buah zaitun tersebut akan mengakar dan tumbuh dari dalah tubuhnya dan menjadi pohon zaitun. Dia berharap pohon tersebut akan menjadi simbol perdamaian.




4. Rikcy Ray Rector , Menyisakan "Pie" Untuk Dimakan Nanti



"Pria berumur 42 tahun ini dihukum karena tindakannya membunuh dua orang. Pria asal Arkansas ini akhirnya mati dengan suntikan lethal. Sebelum dia meninggal dia meminta hidangan yang cukup istimewa.

Dia meminta steak, ayam goreng, minuman rasa cherry dan pie. Pie itu tidak disentuhnya. Ketika penjaga menanyakan soal pie itu, Ricky mengatakan bahwa dia akan memakan pie-nya nanti. Dia tidak menyentuh pie itu hingga hari kematiannya.

Dari foto-foto dan keterangan di atas kita bisa melihat bahwa sesungguhnya para tahanan juga masih manusia dan mereka masih punya keinginan-keinginan dalam hidup. Namun, waktu mereka hidup sudah habis dan mereka harus menjalani hukuman mati.

Itu tadi lima hidangan yang diminta oleh para tahanan sebelum hari kematian mereka. Memang hukuman mati di masih menimbulkan kontroversi yang tidak kunjung berakhir di beberapa negara. Bagaimana dengan anda? Apakah anda setuju dengan hukuman mati?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar